Dalam Rangka Dies Natalis ke-20 Akademi Analis Farmasi dan Makanan (AKAFARMA) Putra Indonesia Malang mengadakan event berjudul Transfoodmation. Dalam acara ini digelar dua perlombaan yaitu:
Lomba penulisan artikel dengan tema, “Festival Cipta, Kreasi dan Inovasi Pangan Berbasis Bahan Baku Lokal Karya Cipta Anak Bangsa” antar SMA/MA/SMK se-Jawa Timur. Lomba penulisan artikel ini bertujuan untuk menambah produk pangan yang beragam, bergizi, seimbang dan aman (B2SA) dengan mengunggulkan potensi daerah yaitu pangan yang berasal dari bahan baku lokal. Karya cipta hasil penulisan artikel ini diharapkan mampu menjadi jawaban tentang pemanfaatan potensi daerah berupa pangan berbasis bahan baku lokal sehingga meningkatkan nilai ekonomi produk, terbukanya lapangan kerja, menjadi alternatif makanan sehat bergizi, serta mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan nasional.
Lomba kedua adalah Foodgenic yaitu Lomba Fotografi Makanan, Grand final rencananya akan dilaksanakan di Museum Angkut pada bulan September. Siswa SMK Prajnaparamita Malang dari jurusan Farmasi turut serta dalam acara tersebut, mohon doakan semoga sukses yah.
mohon doa restunya nggih, semoga squad farmasi mendapatkan hasil terbaik untuk lomba transfoodmation di Putra Indonesia Malang...dengan produk unggulan Sleamtea Jaseruni...
Tidak ada komentar: